Jadwal High-level Political Forum (HLPF) SDGs 2017

High-level Political Forum (HLPF) 2017 untuk mereview pelaksanaan TPB/SDGs sampai dengan tahun kedua akan digelar pada 10-19 Juli mendatang di Markas PBB New York, Amerika Serikat. HLPF 2017 terdiri tiga sesi, yaitu: (1) Expert Segment pada 10-14 Juli 2017; (2) High-level Segment pada 17-20 Juli 2017; dan (3) Ministerial Meeting pada 17-19 Juli 2017.

Pada HLPF 2017 dengan tema \”Eradicating Poverty and Promoting Prosperity in A Changing World” ini, Indonesia adalah salah satu dari 44 negara yang secara sukarela melaporkan Voluntary National Review (VNR) 2017 untuk membahas dan mereview pencapaian Tujuh goals berikut:

  • Goal 1: Tanpa Kemiskinan.
  • Goal 2: Tanpa Kelaparan.
  • Goal 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera.
  • Goal 5: Kesetaraan Gender.
  • Goal 9: Industri, Inovasi dan Infrastruktur.
  • Goal 14: Ekosistem Lautan.
  • Goal 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan

Laporan VNR setiap negara akan dibahas pada 17-19 Juli 2019 dan Pemerintah Indonesia dijadwalkan akan melaporkan VNR pada 17 Juli 2107. Seperti diketahui, Pemerintah telah melibatkan instansi non-pemerintah dalam proses penyusunan VNR, yaitu unsur organisasi kemasyarakatan, filantropi dan pelaku usaha, serta pakar dan akademisi. Jadwal untuk program HLPF 2017 dapat diunduh melalui tautan di bawah ini.

DOWNLOAD JADWAL PROGRAM HLPF 2017

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

more insights